Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno tak menyia-nyiakan momen kembali berkantor di Kepulauan Seribu, Jakarta, pada hari ini, Senin (29/1). Ia memulai hari pertamanya dengan berenang di Pulau Bidadari, Kepulauan Seribu.
Sandi menuju Pulau Bidadari dengan menumpang Kapal Hiu V. Ia secara spontan terjun ke laut saat kapal yang ditumpanginya mendekat ke dermaga.
“Loncat nih ya, dari sini, video dong media,” kata Sandi dari atas kapal sesaat sebelum dirinya terjun ke laut.
Ditemani empat ajudannya, Sandi langsung berenang menuju dermaga Pantai Pulau Bidadari yang berjarak sekitar 100 meter dari kapalnya.
Sandi mengambil jalur berbelok sehingga menambah jauh jarak menuju dermaga. Ia tiba di dermaga sekitar pukul 08.40 WIB.
Saat hampir menuju daratan, Sandi kembali berinteraksi dengan awak media yang mengikutinya.
“Tambah enggak nih? Kalau difoto, nambah nih ke ujung,” kata Sandi, yang kemudian disambut teriakan ’iya’ dari awak media.
Keinginan Sandi berenang lebih jauh dilarang oleh ajudannya. Sebab di ujung Pulau, diduga banyak bulu babi yang hidup di perairan.
[post_ads]Bulu babi adalah hewan berduri yang hidup di pesisir dan perairan dangkal.
“Udah Pak, jangan ke ujung. Banyak bulu babi,” kata salah satu ajudannya.
Sandi akhirnya menuruti nasihat ajudannya. Dia lantas bergegas berenang ke daratan dan menemui awak media.
Sesaat setelah sampai di daratan, Sandi langsung berpesan agar warga Jakarta berbondong-bondong mengunjungi Pulau Seribu.
“Warga Jakarta, datang dong ke Pulau Seribu. Pantainya bagus, kok,” ujar dia.
Pada tanggal itu, Sandi dijadwalkan akan berenang di Danau Sunter berlomba dengan Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti.
“Sekalian berlatih untuk festival 25 Februari nanti, ini cukup baik pantainya. Meskipun agak susah medan, (renangnya) masih banyak karang,” kata Sandi.
“Tapi buat warga Jakarta, datanglah ke Pulau Seribu, Pulau Seribu Ok Oce,” kata Sandi sambil memeragakan gaya Ok Oce andalannya. (wis/cnnindonesia)
0 Komentar